Jokowi Dapat Toyota Alphard AD 1 JKW untuk Pulang Kampung

Jakarta, PaFI Indonesia — Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan menyelesaikan masa jabatannya pada Minggu (20/10) diberikan MPV mewah Toyota Alphard dengan pelat nomor putih AD 1 JKW dari Istana Kepresidenan.
Istana memastikan hal itu dengan menyebut MPV pintu geser ini bakal menemani Jokowi pulang kampung.

“Iya [Alphard hitam pelat AD 1 JKW] untuk rencana Pak Presiden,” jelas Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana di Gedung Kemensetneg, Jumat (18/10).

Dia menjelaskan mobil ini bertugas sebagai akomodasi Jokowi bila memilih pulang kampung ke Solo menggunakan jalur darat. Namun bila tidak pun disebut akan digunakan selama proses kepulangan Jokowi misalnya via jalur udara.

“Apakah beliau lewat darat ataupun ke bandara kan perlu kendaraan juga mengantarkan ke sana,” kata Ari.

Dia juga menjelaskan setiap presiden yang purnatugas mendapatkan pengawalan sesuai aturan, termasuk saat proses kepulangan Jokowi ke Solo . Walau begitu dia tak menjelaskan apakah Alphard ini bakal diberikan untuk Jokowi selama tinggal di Solo.

Jokowi, yang sudah menjabat presiden selama 10 tahun, bakal resmi melepas jabatan pada 20 Oktober. Dia bakal diganti Prabowo Subianto yang akan dilantik pada tanggal yang sama di Senayan, Jakarta.

Alphard adalah MPV termewah Toyota yang dijual di Indonesia. Banderolnya start dari Rp1,4 miliar untuk varian nonhybrid dan mulai Rp1,7 miliar untuk varian hybrid.

Mobil ini membawa mesin 2AR-FE 2.500 cc bertenaga minimal 182 PS dan torsi minimum 235 Nm. Semua varian hanya tersedia opsi transmisi CVT.

Selama perjalanan Jokowi bisa merasakan fitur-fitur mewah di mobil ini misalnya pelapis jok kulit sintetis, captain seat dengan headrest besar, tirai jendela, layar hiburan 14 inci, lampu interior, wireless charger dan desain kabin yang dirancang seperti high-end lounge.